Penandatanganan Perjanjian Kerjasama antara PT Sang Hyang Seri dan Kejaksaan Negeri Subang

WhatsApp
Facebook
Telegram
LinkedIn
X

Subang, 10 Oktober 2023 — Direktur Utama PT Sang Hyang Seri, Adhi Cahyono Nugroho, bersama dengan Kepala Kejaksaan Negeri Subang, Dr. Akmal Kodrat, SH., M.Hum, didampingi oleh Kepala Seksi Perdata dan Tata Usaha Negara, Tubagus Gilang Hidayatullah, SH, dan jajaran Kejaksaan Negeri Subang, melakukan penandatanganan Perjanjian Kerjasama.

Penandatanganan perjanjian ini, yang berlangsung di Aula Kejaksaan Negeri Subang, adalah hasil kolaborasi antara PT Sang Hyang Seri dan Bidang Perdata dan Tata Usaha Negara pada Kejaksaan Negeri Subang. Perjanjian ini bertujuan untuk meningkatkan sinergi, integritas, dan keadilan dalam tata usaha negara.

Kami mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah terlibat dalam proses ini dan berharap bahwa kerjasama ini akan menjadi sinergitas yang baik dalam memperkuat integritas dan kesejahteraan khususnya di wilayah Subang.